16 Januari, 2013

Golf Etiquette

Selamat! Anda telah diundang untuk bermain golf dengan teman atau salah satu anggota keluarga atau (gluk..menelan) bahkan mungkin bos anda. Anda tentu sangat gembira, tapi juga grogi mungkin anda akan mempermalukan diri sendiri karena tidak cukup tahu protokoler di lapangan maupun diluar lapangan golf. Etiket golf mungkin tampak rumit, dan faktanya, ada banyak pelajaran dalam bermain. Tetapi jika anda memulainya dengan lima poin berikut, pasti akan baik-baik saja. Dan ingat, jika anda masih tidak yakin tentang sesuatu, tidak ada salahnya dengan bertanya. - E. Michael Johnson, Editor Senior, Golf World


1. Jangan ketinggalan: Cara termudah bagi diri anda untuk disenangi oleh mitra bermain tidak ada hubungannya dengan sebaik apa anda bermain, melainkan, seberapa cepat anda bermain. Itu tidak berarti anda harus buru-buru lari memukul bola. Ini artinya anda harus melakukan satu atau dua kali latihan swing dan siap untuk memukul ketika tiba giliran anda. Ini masih menyisakan banyak waktu untuk diskusi diantara pukulan (tapi jangan pernah bertanya ketika seseorang bersiap-siap untuk memukul). Selain itu, pada saat di green jika itu adalah permainan golf santai, putt jarak pendek (sekitar dua kaki atau kurang) umumnya "given." Jika seseorang memberitahu anda "that’s good" itu berarti diasumsikan anda akan membuat putt berikutnya dan anda baru dapat mengambil bola. Cara yang baik untuk memonitor kecepatan anda bermain adalah untuk selalu tetap setengah lapangan belakang kelompok di depan anda.


2. Menunggu giliran Anda: Jika semua pegolf memukul pada saat yang sama, itu akan membingungkan bagi semuanya, sehingga mengetahui kapan harus melakukannya adalah penting. Secara tradisional, orang yang memiliki skor terbaik pada lubang sebelumnya memiliki "kehormatan" dan tee-off pertama (dan seterusnya). Dari sana, aturan umumnya adalah orang yang terjauh dari lubang - atau "kehilangan" - memukul berikutnya. Ingatlah, bagaimanapun, bahwa kelompok anda mungkin memutuskan ingin bermain "siap golf," yang berarti siapa saja yang siap untuk memukul bisa memukul duluan. Setelah anda berada di green, pertimbangan lain adalah tiang bendera. Jika anda paling dekat dengan lubang, anda bertanggung jawab untuk memindahkan tiang bendera jika mereka mengatakan bisa melihat jelas lubangnya, mengangkat tiang bendera (yang berarti menariknya dari lubang sebagai trek putt lebih dekat ke lubang) jika mereka tidak bisa, maka anda meletakkan tiang bendera kembali di lubang ketika kelompok anda meninggalkan green.


 3. Jangan membunuh siapa pun. Berteriak "Fore!": Kemungkinan anda perlu meneriakan ini cukup sering ketika memulai. Berteriak "Fore!" hanyalah cara untuk mengatakan, "Awas!" dan digunakan ketika pegolf memukul pukulannya nyeleweng sesat yang mungkin saja jatuh dekat dengan seseorang di lapangan golf. Beberapa hal yang perlu diketahui tentang penggunaan istilah ini: Pertama, jangan menunggu. Saat anda menyadari bola berpotensi mengenai orang lain, berteriaklah. Itu menuju point kedua, ya; BERTERIAKLAH. Menggunakan istilah apa pun kurang dari teriakan penuh adalah merugikan. Ini adalah peringatan bagi pegolf lainnya. Juga membantu berteriak menunjukan arah bola, seperti dalam "Awas Kanan!" atau "Awas kiri!" Semakin spesifik, semakin baik. Tidak ada salahnya berteriak "Fore!" bahkan jika bola tidak datang dekat dengan seseorang.


4. Merawat Lapangan: Adalah pekerjaan berat untuk membuat lapangan golf sebagus yang terlihat. Lakukan bagian anda untuk mengurusnya. Sebagai permulaan, jika anda berada di golf cart, cari tahu apakah itu OK untuk mengemudikan cart di rumput atau harus tetap pada jalur cart. Cara terbaik, jangan pernah mengendarai cart di dekat putting green. Di lapangan, jika anda membuat divot (sebongkah rumput ketika memukul bola), anda harus menggantinya dengan hati-hati menempatkan di tempat semula dan kemudian menekan di atasnya dengan kaki anda, atau mengisi lubang dengan benih campuran. Tembakan yang jatuh ke green sering meninggalkan bekas bola. Jika anda tidak tahu bagaimana memperbaikinya dengan benar, meminta salah satu teman bermain anda untuk menunjukkan. Dan pastikan anda menggaruk bunker setelah anda memukul keluar dari situ. Pasir yang sudah menakutkan cukup tanpa harus ada jejak kaki seseorang.


5. Tahu di mana harus berdiri: Golf mungkin tampak seperti olahraga sopan, namun perlu diingat dimainkan dengan benda tumpul. Jika pegolf tampak kawatir tentang di mana orang-orang yang berdiri, itu karena mereka tidak ingin ada yang terluka. Mereka juga tidak menginginkan apapun mengganggu konsentrasi mereka pada tembakannya. Aturan praktis yang baik adalah berdiri ke samping dan sedikit di belakang bola beberapa meter menjauh. Jika seorang pemain berada dalam bunker, tetap waspada dan berdiri dengan baik ke samping. Tembakannya keluar cepat dan arahnya dapat pergi ke mana pun. Pada green, cobalah untuk tetap berada di luar garis pandang dari orang yang sedang putting. Selanjutnya, ketika berjalan di green menyadari garis bola pemain lain ke lubang dan jangan melangkah di jalur tersebut.
Sumber: golfdigest.com